Selasa, 02 Januari 2018

Menghilangkan pesan Error php pada Codeigniter



Saat ini saya akan membuat artikel tentang cara menyembunyikan error pada codeigniter, dimana ini sangat penting bagi anda yang sedang membangun website saat dihosting maupun dilokal mungkin saat web sudah siap di publish namun anda belum mengecek pada setiap page dan script controlles atau views ketika anda atau user sedang mengakses web dan terdapat debug atau tampilan pesan error pada script php yang dimana itu adalah salah satu celah untuk seorang hacker untuk meretas web kita dari error tersebut. kita biasa menyembunyikan dengan menggunakan script default php yakni error_reporting(0); atau E_ALL & ~E_NOTICE namun pada framework codeigniter script tersebut sudah tersedia dan dibuat lebih mudah untuk digunakan yakni dengan Handling Multiple Environments dimana anda bisa mengatur kebutuhan project anda. terdapat 3 handing yang bisa digunakan yakni :  
  • development
  • testing
  • production

Development, dimana pada environments development ini biasanya digunakan saat anda sedang membuat sebuah project masih dalam tahap pengembangan, sehingga setiap error atau warning akan muncul untuk memberitahu kita bahwa ada yang salah dari script php yang kita buat, maka kita set environments menjadi development.

Testing, dari document user guide memang tidak dibahas tentang environments testing namun mungkin maksud nya environments testing ini kita bisa custom sendiri untuk handling environments. CMIW

Production, saat web kita sudah masuk kedalam tahap running atau publish maka kita bisa aktifkan environments production untuk menyembunyikan pesa error pada web kita saat sedang berjalan. 

cara untuk mengubah environments pada codeigniter sebagai berikut.

1. buka folder project kita.











2. lalu buka file index.php dengan software editor kesayangan anda.










3. ubah environments development menjadi production untuk handling error pada web kita.











Selesai dan coba testing pada web anda buatlah sebuah kesalahan script php dan coba ubah environments antara production dan development. sekian dari saya semoga bermanfaat dan jangan lupa follow terus dan KLIK iklan nya ya..


Previous Post
Next Post

0 komentar: