Rabu, 10 Februari 2016

Mengatasi Error di Google Play Store Android

Google Play Store merupakan aplikasi inti untuk cara mengunduh aplikasi lainnya di Android. Pasar aplikasi dan konten hiburan ini merupakan jantungnya di Android. Tanpanya, Oprekers akan kesulitan untuk menginstall aplikasi secara mudah di Android.

Namun, meski Google Play Store sudah menjadikan aplikasi sistem yang tidak bisa di uninstall. Bukan berarti aplikasi ini wajar-wajar saja tanpa adanya masalah. Beberapa masalah di Google Play Store tentu sudah ada yang mengalaminya. Seperti tidak bisa mengunduh aplikasi, error dengan pesan kode, Google Play Store selalu terhenti (force stop), tidak dapat terhubung dan lainnya.
Bagaimana cara mengatasi error di Google Play Store? Berikut langkah-langkah yang bisa Oprekers lakukan.
  1. Restart perangkat Android

    Cara ini merupakan cara pertama jika mengalami masalah pada Google Play Store Android. Terkadang permasalah di Google Play Store bisa dengan mudah melalui cara ini.
  2. Lihat Pengaturan Tanggal dan Waktu

    Tahukah Oprekers jika ternyata permasalah di Google Play Strore karena waktu dan tanggal di perangkat Android tidak sesuai? Karena permasalahan ini, maka akses menuju ke server Google akan berbeda. Sehingga untuk sinkronisasi ke server tersebut bermasalah. Lakukan pengecekan tanggal dan waktu di pengaturan perangkat, pilih opsi mode pengaturan otomatis agar tanggal dan waktu sesuai.
  3. Paksa Berhenti (Force Stop)

    Force Stop aplikasi merupakan cara yang mudah untuk menghentikan kegiatan berjalan pada aplikasi. Jika terdapat error di Google Play Store sama seperti aplikasi lainnya juga bisa dilakukan dengan cara ini. Caranya cek di settings > manage apps > pilih all apps > cari Google Play Store > klik aplikasi tersebut > pilih FORCE STOP. Pastikan juga Google Play Store Android sudah dihapus dari daftar recent app.
  4. Hapus Cache dan Data Aplikasi Google Play Store

    Cara ini merupakan langkah selanjutnya jika ketiga langkah diatas belum bisa menyelesaikan permasalahan di Google Play Store. Dengan menghapus cache dan data di Google Play Store akan memberikan penyegaran pada aplikasi tersebut sama seperti waktu Google Play Store terinstall. Untuk clear cache dan data di Google Play Store caranya mirip seperti langkah nomor tiga, setelah itu pilih clear cache dan clear data.
  5. Uninstall Update Google Play Store.

    Google Play Store Android merupakan aplikasi sistem di Android. Sehingga tidak bisa dihapus pada perangkat Oprekers kecuali jika perangkatnya memiliki akses root. Permasalahan di Google Play Store juga terkadang dari software tersebut. Untuk memberikan solusi software tersebut juga bisa dilakukan UNINSTALL UPDATE. Dan biarkan Google Play Store memperbaharui versi terbarunya secara otomatis.
  6. Hapus Akun Google

    Menghapus akun Google dan menambahkannya kembali dapat memperbaiki permasalahan di Google Play Store. Bagaimana caranya? Ke Settings perangkat Android Oprekers > Pilih Akun pada sub judul Personal > Sekarang tap pada bagian Akun Google Oprekers yang sedang digunakan > Tap tiga titik pada pojok kanan atas dilayar > pilih Remove Account dari menu > pada menu pop-up pilih Remove Account.
    Sekarang tambahkan kembali akun Google yang Oprekers gunakan. Selanjutnya buka kembali aplikasi Google Play Store. Semestinya sudah normal kembali.
  7. Cek Pengaturan APN

    Proxy pada pengaturan APN biasanya menyebabkan tidak mau download aplikasi di Google Play Store. Yang perlu dilakukan adalah mengosongkan pengaturan proxy tersebut. Jika sudah dikosongkan, airplane mode perangkat lalu nonaktifkan airplane mode agar jaringan operator memulai kembali. Semestinya Oprekers dapat mengunduh dengan normal.
  8. Berikan ruang kosong pada Internal Storage

    Internal storage berfungsi untuk mengunduh data aplikasi/game (jika diperlukan). Memberikan ruang pada internal storage dapat mencegah gagal download pada Google Play Store. Kapasitas bebas yang disarankan adalah 10% dari internal storage yang dimiliki. Lebih besar lebih bagus, agar tersedia ruang kosong untuk pertukaran data dan cache.
  9. Update Google Play Services

    Aplikasi-aplikasi dari Google tidak akan bisa difungsikan jika tidak ada Google Play Services termasuk Google Play Store. Meski berukuran cukup besar, biasanya permasalahan di Google Play Store juga dengan mengupdate versi terbaru Goole Play Services. Pembaruan Google Play Services memang akan diupdate secara otomatis. Jika belum pada versi terbaru Oprekers dapat menginstall secara manual Google Play Services. Download APK Google Play Services
  10. Lakukan Factory Reset (Setel ulang kebawaan Pabrik)

    Langkah ini merupakan langkah terakhir jika masih mengalami gangguan di Google Play Store. Dengan melakukan factory reset, software perangkat Oprekers akan seperti semula pada waktu awal membeli. Dengan kondisi Oprekers tidak pernah mengubah sistem seperti menguninstall aplikasi sistem (perangkat dengan akses root). Jika Oprekers sudah memodifikasi sistem pada perangkatnya dan mengalami error di Google Play Store, disarankan melakukan flashing firmware.


    Source
     
Previous Post
Next Post

1 komentar: